Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2017

Pembuatan Paspor di Imigrasi Depok

Sebelum merencanakan travelling, apalagi tempat tujuan hingga keluar negeri, tentu terlebih dahulu perlu menyiapkan dokumen-dokumen untuk perjalanan tersebut. Salah satunya adalah paspor. Kali ini aku akan menceritakan pengalamanku mengurus paspor di Kantor Imigrasi Kelas II Depok. Kantornya ada di dalam lingkungan GDC atau Grand Depok City atau kota kembang dulu sering disebutnya. Lokasinya ada di perkomplekan kantor pemerintahan dekat kantor pemadam kebakaran, departemen agama, bps dan lain-lain. Alamat lengkap bisa cek ke website atau cari di google. Untuk akses kedalamnya tidak ada kendaraan umum. Kendaraan umum angkot, untuk trayek 05 hanya sampai pertigaan GDC, selanjutnya bisa sambung naik ojek konvensional atau ojek online. Aku kesana dengan ojek online. Kalau dari rumahku kesana (Pondok Jaya, Depok) atau sebaliknya ongkos ojek online ini hanya antara 9-12 ribu rupiah. Tapi kalau mau naik dari kantor imigrasi ada baiknya driver ojek onlinenya menunggu di dekat kantor pem

Duo "S"

Assalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barokatu.. Bersyukur dan bersabar.. Tentu sering sekali dengar kata-kata ini. Saat dalam kesulitan dan terkena musibah seringkali orang bicara kepada kita agar banyak bersabar dan saat kita menerima banyak rezeki, kita dianjurkan untuk banyak bersyukur. Tak ada yang salah dengan dua kondisi itu, susah-sabar dan senang-syukur tentu memang kewajaran kan? Tautan kata yang pertama adalah Susah-Sabar. Tapi dalam setiap susah yang kita terima justru ada syukur yang terselip. Syukur yang nikmat dan bahagianya tidak kalah dibanding saat menerima rezeki yang berlimpah. Sebagai contoh saat kita sedang memiliki uang pas-pas an dan bisa memanfaatkan uang itu semaksimal mungkin, dan mengingat betapa berharga uang yang kita pegang dan ternyata dari yang pas-pasan itu bisa bermanfaat lebih dibanding saat kita memiliki kelebihan. Tentu "uang" hanya salah satu contoh, masih banyak karunia Allah yang patut disyukuri yang tak ternilai dari seke