Positif thinking isn't an instant things
Berpikir positif itu ga serta merta begitu aja disegala situasi dan kondisi bisa seperti itu. Dan orang yang terlihat selalu berpikiran positif pun ga berarti ga pernah berpikiran negatif. They fight the negativity on their minds.
Kenapa perlu berpikir positif?
Karena berpikiran negatif tidak akan menyelesaikan masalah, justru menambah beban pikiran karena over thinking yang ga penting.
Berpikir positif itu bisa bantu berpikir lebih jernih dan ga menambah masalah baru dari negative thinking yang berujung sensi sama orang lain 😂
Dan masih banyak lagi
Bisa ber-positive thinking itu butuh ilmu dan latihan. Ga cukup waktu hanya sehari-dua hari buat jd terbiasa, dan ga cukup juga hanya baca buku sekilas tanpa direnungkan, diresapi dan dipraktekkan. Sepengalaman saya, saya membeli beberapa buku yang berhubungan dengan pengelolaan pikiran dan emosional, mencoba mencari celah tentang gimana sih praktek buat bisa jernih berpikir yang lebih baik. Hingga saat ini pun, sebagai manusia biasa saya masih banyak kekurangan dalam mengelola emosi dan motivasi, tapi setidaknya saya merasa lebih berkurang beban dari sebelum saya mencoba mengenal dan latihan pengelolaan berpositif ini.
Allah tidak akan mengubah suatu kaum sebelum kaum itu mengubah dirinya
Menurut saya hal ini berarti kita perlu membereskan apa yang ada didalam diri kita sebelum membereskan hal-hal eksternal ataupun orang lain. Kenapa? Ya kalau didalam dirinya aja masih berantakan, gimana mau beresin yang lain? Bisa-bisa semakin berantakan urusan orang kita buat.
Seni berpikir positif bukan hanya ilmu yang perlu digali oleh orang-orang dari jurusan psikologi atau semacamnya. Menurut saya ini ilmu dasar bagi manusia buat menyederhanakan hidup yang sudah ruwet apapun disiplin ilmu yang dijalaninya.
Untuk penerapannya, bagi seorang muslim, terdapat parameter yang menjadi acuan, Al Qur'an dan As Sunnah. Adapula buku-buku yang berdasarkan Al Qur'an dan As Sunnah yg mudah lebih ringan dan gaya bahasa yang mudah diserap.
Namun dari itu semua ada cara paling ringkas untuk bisa berpikir positif, lagi baik dan tenang:
Berusaha selalu khusnudzon kepada Allah dan menyerahkan segala urusan kepada-Nya setelah berikhtiar.
InsyaAllah apapun urusan akan lancar.
Makasiii ayu :) nice reminder
BalasHapusTerhuraa ternyata ada yang baca 😆
HapusTerima kasih kakak.. huhu
ga ada gambarnya ya kak ..
BalasHapusAdek mau gambar apa? Next post ya huhuhu
Hapus